1. pengen punya plurk.
2. pengen cepet2 nyelesein proyek fs baru.
3. pengen bisa numpahin ide2 menjadi tulisan yang gurih.
4. pengen ganti layout blog.
5. pengen gak cuman bisa nikmatin blog orang tapi juga pengen menikmati blog sendiri.
6. sekedar pengen punya sayap.
keinginan2 diatas pernah aku post di chatbox.
dari ke-6 keinginan itu cuma point kedua yang udah terwujud. silakan kunjungi di hiduplagi@ymail.com, haha, promosi gila2an.
point pertama gagal, belum sempet nyoba download. rasanya bakalan ribet dan lama downloadnya. bikin males.
point ketiga, gak tau gagal apa berhasil. yang jelas aku dah nyoba nulis. yang bisa menilai cuman kalian. gimana, gurih gak?
point ke empat, pernah nyoba hunting2 layout tapi yang nyantol di mata belum ada. masih bertahan dengan warna ijo dan putih yang, menurutku, bukan aku banget.
point kelima, dengan gagalnya point pertama dan point ke empat otomatis point kelima ini juga dengan ikhlas dinyatakan gagal.
terakhir, point ke enam. khusus untuk keinginan yang ini, no comment.
***
beda cerita.
dua hari ini aku penasaran dengan definisi teman, juga perbedaanya dengan sahabat.
saking penasarannya rasanya aku pengen beli kamus besar bahasa indonesia, tapi gak mampu, mahal..!!
gak sengaja waktu lagi ngerjain tugas di perpustakaan, ijoey bilang 'kalo gak salah disini (di perpustakaan) ada kamus besar bahasa indonesia'. waduh! aku begitu bersemangat mendengar omongan ijoey. setelah ketemu kamusnya, gak sabar aku langsung buka bagian huruf T, nyari definisi teman. kecewa, disitu cuman tertulis teman: kawan. tidak memuaskan sekali.
penasaran berlanjut. internet bertindak. aku cari definisi teman di google. ku tulis kata kunci 'definisi teman' di kolom google. tekan enter. dan ketemulah definisi2 teman yang bervariasi sekali dari berbagai ragam orang. tapi semua terasa basi. gak asik.
masih belum puas. aku ganti kata kunci 'beda sahabat dan teman'.
setelah aku tekan enter, di line pertama aku menemukan pendapat mbak anastasya seperti di bawah ini:
teman mendengar apa yang kamu katakan
sahabat mendengar apa yang tidak kamu katakan
wew!! keren bukan?
dan aku puas.
singkat, padat, sangat jelas.
nb:
terimakasih bagi yang udah berkenan mampir plus membaca tulisanku diatas. kalo boleh, aku minta sedikit partisipasi dari kalian.
apa definisi teman menurut kalian?
dan apa pula perbedaannya dengan sahabat?
2020 What's Up Yo! (And a Bit of Story About 1 999)
5 tahun yang lalu